KOTABEKASI – Nampaknya kekecewaan mendalam dirasakan para buruh Kota Bekasi dengan ketidakhadiran Penjabat (PJ) Wali Kota Bekasi R Gani pada peringatan Hari Buruh yang berlangsung, di Alun- alun Kota Bekasi. Rabu (1/5)
”Dengan ketidakhadirannya Pj walikota R Gani, kami buruh kecewa, dimana kami sebagai masyarakat, membayar pajak, keberadaan kesetiaannya kami kepada kota ini kurang dihargai,” ujar Fahmi selaku panglima lapangan Federasi Serikat Buruh Demokrasi Seluruh Indonesia (FSBDSI)
Ia juga menambahkan, ketidakhadiran pj walikota pada saat kami merayakan hari buruh buat kecewa para buruh.
” Kami kecewa, pemerintah mengundang kami, tetapi yang mengundang tidak hadir ,” tegasnya.
Menyinggung tentang pelaksanaan Hari Buruh yang tidak dihadiri orang nomor satu Kota Bekasi itu, Ia mengaku sangat kecewa.
“Sebagai mitra Pemerintah Kota dengan kondisi seperti ini, tentunya membuat kami tidak habis fikir. Karena kami tidak dimanusiakan, kami tidak butuh panggung maupun hiburan, namun ada hal-hal yang akan kami sampaikan. Ini menjadi catatan bagi kami,”terangnya.
Hari ini memang benar yang dikatakan berbagai pihak, tambah Fahmi, PJ Wali Kota selalu bersikap eklusif dan enggan untuk temui masyarakatnya.
“Ini benar terjadi dan kami merasakan, ketidak mampuan PJ Wali Kota dalam melayani maupun mendengar aspirasi masyarakatnya, apakah karena buruh kaum rendahan??,”tandasnya kepada bekasiurban.